Burung Ibis

DuniaBinatang-Ibis adalah sejenis burung yang masuk ke dalam famili Threskiornithidae. Ibis mempunyai paruh panjang bengkok dan biasanya mencari makan secara berkelompok, memeriksa lumpur untuk makan, terutama crustacea. Kebanyakan spesies ibis bersarang di pohon. Kata ibis berasal daribahasa Yunani yang dipinjam dari bahasa Mesir Kuno, hîb.

DuniaBinatang-Ibis
DuniaBinatang-Ibis

Ibis Sendok

Ibis-sendok adalah sekelompok burung pengarung air bertubuh besar dan berkaki panjang, dari suku Threskiornithidae di mana ibistermasuk di dalamnya. Semua spesies ibis-sendok memiliki paruh yang datar dan berbentuk seperti spatula.

Cara hidup

Burung-burung ini mencari makanan dengan cara menjelajahi perairan dangkal, sambil menusuk-nusukkan atau menggerakkan paruhnya yang setengah terbuka ke kanan-kiri di dalam air atau lumpur. Jika ada hewan akuatik kecil seperti serangga, krustasea atau ikan kecil menyentuh bagian dalamnya, paruh tersebut akan mengatup dengan cepat. Ibis-sendok umumnya lebih memilih perairan tawar dari pada air asin, namun mereka dapat ditemukan di kedua habitat tersebut. Mereka menghabiskan waktu berjam-jam sehari hanya untuk makan.

Ibis-sendok bersifat monogami, meskipun hanya untuk satu musim. Kebanyakan spesies bersarang dipepohonan atau semak buluh, kadang-kadang bersama-sama dengan ibis dan kuntul. Jantan mengumpulkan material untuk sarang, umumnya berupa ranting kecil atau rerumputan, kadang-kadang diambil dari sarang bekas. Sedangkan betina menganyamnya menjadi berbentuk mangkuk yang dangkal dan lebar, yang bervariasi bentuk dan kekukuhannya menurut jenis burung pembuatnya.

DuniaBinatang-Ibis
DuniaBinatang-Ibis

Setiap kali betina menelurkan sekitar tiga butir telur berbentuk oval, bertekstur halus, dan berwarna putih. Kedua induk mengeraminya secara bergantian; dan umumnya telur kemudian menetas satu persatu, bukan berbarengan. Burung muda yang baru menetas lahir dalam keadaan buta dan tidak mampu merawat dirinya sendiri. Kedua induk memberinya makan dengan cara memuntahkan makanan dari temboloknya.

Anak ibis-sendok memiliki paruh yang pendek dan lurus, dan baru akan memiliki bentuk seperti spatula ketika mereka dewasa. Burung-burung muda terus diberi makan hingga beberapa minggu setelah keluarga ini meninggalkan sarangnya. Memang, penyebab utama kegagalan perkembang biakan burung ini bukanlah predasi, melainkan kekurangan makanan dan kelaparan.

Ibis Merah

Burung ibis berwarna merah mencolok ini mendiami pulau-pulau dan pantai selatan Laut Karibia, dan pedalaman daerah tropis Amerika Selatan. Anehnya, Burung Ibis merah tidak terlahir merah dan jika kekurangan makanan yang disukai yakni kepiting merah, maka burung tersebut berubah warna menjadi abu-abu dan putih.

Dalam habitat aslinya, burung tersebut me-metabolisme pigmen merah dari kepiting yang mereka makan dan memasukkan pigmen ke dalam bulu mereka.






Sumber:
Title : Burung Ibis
Description : DuniaBinatang- Ibis adalah sejenis burung yang masuk ke dalam famili Threskiornithidae. Ibis mempunyai paruh panjang bengkok dan biasanya m...

0 Response to "Burung Ibis"

Post a Comment